Minggu, 24 November 2013

GURU PELITA DALAM KEGELAPAN

LOGO PGRI
Terpujilah wahai engkau ibu bapak guru
Namamu akan selalu hidup dalam sanubariku
Semua baktimu akan kuukir didalam hatiku
Sebagai prasasti t'rima kasihku
Tuk pengabdianmu

Engkau sebagai pelita dalam kegelapan
Engkau laksana embun penyejuk dalam kehausan
Engkau patriot pahlawan bangsa
Tanpa tanda jasa


Siapa tak kenal dan familiar dengan lagu "hymne guru" ini? lagu yang sering dikumandangkan saat Hari Guru Nasional di sekolah-sekolah. Ya, dua bait lirik yang sederhana sebagai ucapan syukur dan terima kasih atas pengabdian dan dedikasi para Guru dalam mencerdaskan anak-anak bangsa. 

Peran guru dalam perjalanan sejarah bangsa Indonesia sungguh besar dan sangat menentukan. Guru merupakan salah satu komponen yang strategis dalam menentukan keberhasilan pendidikan yang meletakkan dasar serta turut mempersiapkan pengembangan potensi peserta didik untuk mencapai tujuan nasional mencerdaskan bangsa. Sejak masa penjajahan, guru selalu menanamkan kesadaran akan harga diri sebagai bangsa dan menanamkan semangat nasionalisme kepada peserta didik dan masyarakat. 

Dedikasi, tekad, dan semangat persatuan dan kesatuan para guru yang dimiliki secara historis perlu dipupuk, dipelihara dan dikembangkan sejalan dengan tekad dan semangat era global untuk masa depan bangsa. Dalam Undang-Undang Guru dan Dosen dinyatakan bahwa guru wajib menjadi organisasi profesi guru.

Sebagai penghormatan kepada guru dan PGRI, Pemerintah Republik Indonesia melalui Keputusan Presiden Nomor 78 Tahun 1994 menetapkan tanggal 25 November, hari kelahiran PGRI, sebagai Hari Guru Nasional, yang kemudian dimantapkan melalui Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen. Sejak tahun 1994 setiap tanggal 25 November diperingati sebagai Hari Guru Nasional dan Hari Ulang tahun PGRI secara bersama-sama.

Pada 25 November 2013 ini PGRI genap berusia 68 tahun. Selama kurun waktu tersebut, banyak pengabdian yang telah disumbangkan, banyak aktivitas yang telah dilaksanakan, banyak perjuangan yang telah dikerjakan. Di samping itu, juga banyak peristiwa, persoalan, tantangan, dan kendala yang telah dihadapinya.

 SELAMAT HARI GURU KE-68
Ucapan selamat Hari juga Guru ditujukan kepada abdi pendidikan di Yayasan Budi Mulia Batam (TK Budi Mulia GBKP Rg. Batu Aji) yang terus setia membimbing dan mendidik para siswa menjadi anak-anak bangsa yang cerdas, juga kepada seluruh Jemaat yang mengabdikan diri (berprofesi) sebagai tenaga pendidik bagi bangsa ini. 

Terima kasih sudah menjadi sumber ilmu bagi anak-anak bangsa.


TK BUDI MULIA
TK BUDI MULIA

TK BUDI MULIA
TK BUDI MULIA

TK BUDI MULIA BATAM
Alamat: Komplek GBKP Rg. Batu Aji
Buana Indah II, Kec: Sagulung Batu Aji, Batam 
Contact: Ibu Rosali Br Ginting


Tidak ada komentar:

Posting Komentar